Unik! KKN Terpadu Desa Darek Produksi Keripik Dari Batang Pohon Pisang

- Jurnalis

Minggu, 9 Januari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lombok Tengah | suaraselaparang.co.id – Mahasiswa KKN Universitas Mataram tahun 2021 yang ditempatkan di Desa Darek, Kecamatan Praya Barat Daya, Kabupaten Lombok Tengah memproduksi olahan makanan yang unik. 

Mahasiswa KKN Terpadu Unram dengan tema Desa Preuneur tersebut memproduksi olahan makanan keripik yang dibuat daru batang pohon pisang. 

Seperti yang diceritakan Wijdal Lubaidi, Ketua KKN Unram terpadu Desa Darek. Ide pembuatan produk tersebut merupakan hasil dari diskusi bersama setelah melakukan observasi di Wilayah Desa Darek.

“Dengan melimpahnya pohon pisang yang ada di Desa Darek ini, maka kami berinisiatif mengolah gedebong pisang menjadi Keripik BNC (Banana Nice Chips),” ungkapnya kepada wartawan media ini (09/01). 

READ  Ikuti Gowes Cukai Gemilang, Ini Pesan Gubernur NTB

Disambungnya, belum adanya masyarakat yg mencoba membuat olahan batang pisang atau dalam bahasa sasak dikenal gedebong tersebut, sehingga ia bersama teman-temannya berinisiatif membuat olahan tersebut. 

“Selama ini masyarakat hanya memanfaatkan batang pisang untuk pakan ternak atau menjadi sayur ares saja,” sambungnya. 

Sehingga hal tersebut secara langsung menarik minat masyarakat di desa Darek. Selain itu, proses pembuatan keripik tersebut juga sudah disosialisasikan ditengah masyarakat dan diikuti oleh sebagian besar masyarakat berikut PKK Desa Darek. 

Disisi lain, Ide tersebut juga disambut baik oleh Kepala Desa Darek H. M. Ismail Sahabudin. Dirinya mengungkapkan pembuatan produk tersebut merupakan ide yang baru dan unik di Desa Darek. 

READ  Pemda Lotim Gelar Doa bersama Jelang Tahun Baru 1 Muharram 1445 Hijriah

“Pohon pisang di Desa Darek ini cukup melimpah, tetutama di salah satu dusun kami yaitu dusun mentokan yang mempunyai pohon pisang yang sangat banyak, jadi supaya gedebong tidak hanya diolah menjadi sayur ares dan pakan ternak, namun juga memiliki nilai jual tinggi. Jadi kalau diolah menjadi sebuah keripik gedebong, tentu ini sangat luar biasa,” tuturnya. 

Sehingga dirinya juga berharap kedepan masyarakat juga bisa berinovasi dengan membuat olahan-olahan makanan lain yg berbeda. Selain itu olahan keripik gedebong pisang tersebut juga sudah coba dipasarkan dengan harga Rp 5.000/pcs.

Berita Terkait

RPJPD 2025-2045 Mencakup Masa Depan Lombok Timur Kedepan
PDIP NTB Santai Sikapi Mundurnya Budi Suryata, Kendati Sudah Berikan Privilege Selama 25 Tahun
Pastikan Kondusifitas Wilaya, Bhabinkamtibmas Lakukan Sambang dan Silaturahmi
Hampir Pasti, Zul-Rohmi Jilid II Deklarasi Awal Mei
Tinjau Lokasi Banjir di Kecamatan Kayangan, Kapolres Lombok Utara Salurkan Bantuan
Dugaan Korupsi Dana Desa, Polisi Panggil Kdaes Aikdewa
Alasan Tak Nyaman, Sekretaris DPD PDIP NTB Sampaikan Surat Pengunduran ke Megawati
Dituduh Melakukan Asusila, Ex Karyawan Ancam Pidanakan PT BPR NTB (Perseroda)
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 18 April 2024 - 17:28 WIB

RPJPD 2025-2045 Mencakup Masa Depan Lombok Timur Kedepan

Kamis, 18 April 2024 - 17:22 WIB

PDIP NTB Santai Sikapi Mundurnya Budi Suryata, Kendati Sudah Berikan Privilege Selama 25 Tahun

Kamis, 18 April 2024 - 10:12 WIB

Pastikan Kondusifitas Wilaya, Bhabinkamtibmas Lakukan Sambang dan Silaturahmi

Kamis, 18 April 2024 - 10:07 WIB

Hampir Pasti, Zul-Rohmi Jilid II Deklarasi Awal Mei

Rabu, 17 April 2024 - 20:52 WIB

Tinjau Lokasi Banjir di Kecamatan Kayangan, Kapolres Lombok Utara Salurkan Bantuan

Rabu, 17 April 2024 - 10:38 WIB

Alasan Tak Nyaman, Sekretaris DPD PDIP NTB Sampaikan Surat Pengunduran ke Megawati

Minggu, 7 April 2024 - 09:39 WIB

Dituduh Melakukan Asusila, Ex Karyawan Ancam Pidanakan PT BPR NTB (Perseroda)

Sabtu, 6 April 2024 - 19:14 WIB

HDCI NTB Santuni Ratusan Yatim dan Bagi Ribuan Takjil Gratis di Lombok Timur

Berita Terbaru

PJ Bupati Lombok Timur, H. M. Juaini Taofik

BERITA UTAMA

RPJPD 2025-2045 Mencakup Masa Depan Lombok Timur Kedepan

Kamis, 18 Apr 2024 - 17:28 WIB

Gubernur dan Wakil Gubernur NTB 2018-2023, Zulkieflimansyah-Siti Rohmi Djalillah

BERITA UTAMA

Hampir Pasti, Zul-Rohmi Jilid II Deklarasi Awal Mei

Kamis, 18 Apr 2024 - 10:07 WIB